Jumat, 19 Agustus 2011

AMBIGRAM

Setelah membaca novel Angels and Demons karya Dan Brown, saya baru mengenal istilah ambigram. Di buku ini diceritakan tentang sebuah organisasi bernama Illuminati dengan simbol dalam bentuk ambigram. Simbol tersebut adalah kata illuminati itu sendiri. 


Lalu ada empat unsur yaitu Fire (api), Water (air), Earth (tanah/bumi) dan Air (udara). 


Keempat ambigram dari setiap kata unsur itulah yang kemudian menjadi permata illuminati.



Dan setelah mencari sumber-sumber tentang ambigram, penulis mulai mencoba membuat ambigram sendiri. Ini sekaligus menjawab tantangan kepada seorang kawan yaitu Deorc Regnboga yang telah berhasil membuat satu ambigram. Menurut penulis, ambigram sebenarnya adalah salah satu bentuk seni dari tipografi (bentuk huruf).


Menurut situs Wikipedia, ambigram, atau juga sering disebut sebagai kebalikan, adalah sebuah desain typografi atau bentuk seni yang dapat dibaca sebagai satu atau beberapa kata tidak hanya dari bentuk tampilannya, tapi juga dari berbagai macam sudut pandang, arah ataupun orientasinya. Kata tersebut dapat dibaca sama ataupun berbeda dari bentuk kata aslinya.

Douglas R. Hofstadter menggambarkan sebuah ambigram sebagai “sebuah desain kaligrafi yang mengelola dua cara membaca yang berbeda ke dalam satu himpunan kurva yang sama”. Ambigramist atau orang yang membuat ambigram, dapat membuat ambigram yang berbeda untuk kata atau kata-kata yang sama, tergantung dari model dan bentuknya.

Beberapa bentuk umum ambigram:

  • Ambigram yang akan dibaca sama jika diputar atau dirotasikan 180 derajat. Contohnya adalah yang penulis buat dari kata Marlon               
  • Ambigram yang akan dibaca sama ketika dibaca dari kiri ke kanan, maupun sebaliknya. Ambigram jenis ini dapat juga dibaca menggunakan cermin. 
  • Ambigram yang akan dibaca menjadi dua kata berbeda jika diputar 180 derajat. 
  •  Ambigram yang menjadi dua kata yang tercipta dari penulisan ruang kosong (spasi) dari satu kata ke kata lainnya. 
  • Ambigram yang terdiri dari dua kata, tergantung mau membaca kata apa. 
Dan masih banyak jenis-jenis ambigram lain yang dapat dibaca lebih lengkap di Wikipedia.

 

Silakan berkunjung ke situs ini untuk melihat berbagai macam contoh ambigram. Selain itu Anda juga dapat membuat ambigram sendiri melalui ambigram generator contohnya di sini atau di sini

Dan inilah contoh ambigram yang penulis buat berdasarkan nama penulis yaitu Marlon. Silakan dibaca dan diputar 180 derajat untuk melihat kesamaannya.#




Jakarta, 19 Agustus 2011
 

1 komentar:

alvajune gabriella mengatakan...

gue langsung nyoba bikin ambigram... cuman pusing karena nama gue kepanjangan kayaknya.
artikel yang ringan dan inspiratif, like this lon. oia mampir ke blog gue yah http://junescreaminginsilence.blogspot.com/
gue lagi baru belajar ngeblog nih. hehehe :)

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...